Belajar Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas VII,Penjelasan Mengenal sumber daya alam dan Potensi kemaritiman Indonesia

Potensi kemaritiman Indonesia

Potensi kemaritiman Indonesia
ilustrasi Potensi kemaritiman Indonesia

Tahukah kamu ada banyak Potensi kemaritiman Indonesia salah satunya potensi sumber daya ikan laut diseluruh perairan Indonesia diduga sebesar 6,26 juta ton per tahun. Kondisi tersebut tercermin dengan besarnya keanekaragaman hayati, selain potensi budidaya perikanan pantai dilaut serta pariwisata bahari. potensi kemaritiman indonesia antara lain adalah Sumber daya alam yang terkandung didalamnya sangat banyak. Antara lain sebagai berikut:

Baca Juga
Belajar Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas VII,Memahami Letak Indonesia Dari Berbagai Segi

A. Perikanan

pemerintah terus berupaya mengembangkan potensi kemaritiman indonesia terutama disektor perikanan karena perikanan Menjadi potensi sumber daya laut yang paling banyak dimanfaatkan oleh masyarakat potensi perikanan sering disebut sebagai potensi lestari yaitu potensi penangkapan ikan yang masih memungkinkan ikan untuk melakukan regenerasi sehingga jumlah ikan yang ditangkap tidak mengurangi populasinya.

B. Hutan Mangrove

potensi kemaritiman indonesia hutan mangrove ini juga disebut hutan bakau yang merupakan salah satu dari sekian Potensi kemaritiman Indonesia tipe hutan ini terletak di daerah pasang surut air laut. Biasanya hutan mangrove berkembang dengan baik pada pantai yang terlindung, muara sungai, maupun laguna. Tumbuhan yang hidup di hutan mangrove adalah tumbuhan yang tahan terhadap garam yang terkandung dalam air laut. Hutan mangrove memiliki fungsi ekologis dan fungsi ekonomis. Fungsi ekologis hutan mangrove adalah sebagai habitat tempat hidup binatang laut untuk berlindung mencari makan dan berkembang biak. Sedangkan fungsi ekonomis hutan mangrove adalah berupa nilai ekonomi dari kayu dan makhluk hidup yang ada didalam nya. Penduduk biasanya memanfaatkan kayu sebagai bahan bakar dan bahan pembuat arang. Hutan mangrove tersebar dipesisir pulau Sumatera, beberapa bagian dari utara pantai pulau jawa, sepanjang pesisir kalimantan, pesisir pulau Sulawesi, pesisir selatan papua, dan sejumlah pulau kecil lainnya.

C. Terumbu karang

Baca Juga

Merupakan terumbu yang terbentuk dari kapur yang sebagian besar dihasilkan dari koral. Sebagai negara kepulauan, Indonesia memiliki terumbu karang terluas di dunia. Terumbu karang akan tumbuh dengan baik pada suhu perairan laut antara 21° - 29° C. Jika suhu lebih besar dan lebih kecil maka pertumbuhan terumbu karang akan kurang bagus. Terumbu karang akan tumbuh dengan baik juga pada air yang jernih dan dangkal. Selain itu ia juga akan tumbuh baik juga jika salinitas atau kandungan garam air laut nya tinggi. Oleh karena itu terumbu karang sulit hidup dimuara sungai karena kadar garam air laut nya menurun akibat masuknya air sungai kelaut. Di Indonesia Potensi kemaritiman Indonesia terumbu karang banyak ditemukan di bagian tengah Indonesia seperti Sulawesi, bali, lombok, papua. Konsentrasi terumbu karang juga ditemukan di kepulauan Riau dan pantai barat dan ujung barat Sumatra.

MovieLovers

Hello Iman idris here Hobi nonton dengerin musik membaca dan mncoba menuangkan dlm sebuah tulisan Syafirmaniman@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

aad

Terkini

">